Informasi Seputar Kehamilan dan Tips Kehamilan Sehat

Kamis, 08 Januari 2015

TIPS MENGATASI STRETCH MARK



TIPS MENGATASI STRETCH MARK




    Stretch marks merupakan tanda perut yang berupa guratan-guratan putih yang memanjang dengan pola yang tidak beraturan.Stretch marks ini terbentuk karena adanya peregangan pada kulit.Ibu hamil,tentunya sangat rentan terkena stretch marks karena
kulit banyak mengalami peregangan akibat adanya pembesaran kehamilan dari bulan ke bulannya.Oleh sebab itu,ibu hamil sulit menghindar dari timbulnya stretch marks ini.Stretch marks banyak terjadi tentunya pada perut ibu hamil,paha dan juga lengan.

    Setelah melahirkan stretch marks akan hilang dengan sendirinya,biasanya antara 6-12 bulan pasca-melahirkan,atau bisa juga kurang tergantung dari kondisi kulit.Hingga kini,sangat sulit untuk menghilangkan stretch marks bahkan belum ada krim atau minyak yang betul-betul telah terbukti mampu mencegah atau menghilangkan stretch marks.

Cara terbaik yang bisa anda lakukan adalah dengan mencegah atau meminimalisir stretch marks.

    Cukupi kebutuhan ibu hamil akan konsumsi air putih minimal 8 gelas sehari.Hal ini dapat membantu kulit menjaga elastisitas kulit.Anda juga sebaiknya menggunakan pelembab di area yang rawan terkena stretch marks.

  • Jaga kondisi kenaikan berat badan ibu hamil selama kehamilan jangan sampai mengalami kenaikan yang terlalu drastis.Selama kehamilan kenaikan berat badan ibu hamil antara 12-15 kg.
  • Lancarnya  sirkulasi darah dan oksigen juga dapat membantu meminimalisir terjadinya stretch marks.Lakukan olahraga yang aman sesuai petunjuk dokter.Selain itu pijatan ringan juga dapat membantu melancarkan sirkulasi darah.
  •  Konsumsi makan yang sehat juga makanan yang berserat seperti sayuran dan buah-buahan dapat membantu mencegah terjadinya stretch marks.Selain itu konsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin A,E dan C seperti wortel,susu atau telur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah mengunjungi blok saya. Akan sangat mengesankan jika anda meninggalkan komentar.....