Informasi Seputar Kehamilan dan Tips Kehamilan Sehat

Jumat, 26 Desember 2014

Apa Itu Kehamilan Kosong...?

Kehamilan Kosong



    Blighted ovum atau yang sering disebut kehamilan kosong juga di kenal sebagai kehamilan tanpa embrio. Pada saat terjadi pembuahan, sel sel tetap membentuk kantong ketuban, tapi sel telur atau ovum yang telah dibuahi tidak berkembang menjadi sebuah embrio. Pada saa terjadi kehamilan ini, produksi hormon HGC tetap meningkat, adanya gejala gejala seperti kehamilan normal seperti mual mual, pusing dan sering berkemih. Dan juga tes urin menunjukkan hasil positif. Namun ketika usia kehamilan menginjak 6-8 minggu, saat di periksa melalui USG, akan terdeteksi terdapat kantung kehamilan berisi embrio yang tidak berkembang.


    Gejala kehamilan kosong ini dapat terdeteksi melalui pemeriksaan usg atau adanya pendarahan seperti mengalami gejala keguguran, disebabkan karna tubuh berusaha mengeluarkan hasil pembuahan yang tidak normal.
    Penyebab dari kehamilan kosong atau blighted ovum  sampai sekarang belum diketahui secara pasti, tetapi beberapa dokter menduga hal ini terjadi karna adanya kelainan kromosom, kelainan genetik atau sel telur dalam kondisi yang kurang baik. Sampai saat ini blighted ovum belum bisa  di hindari atau di cegah.

    Cara mengarasi kehamilan kosong ini yaitu dengan mengeluarkan hasil konsepsi dari dalam rahim dengan cara kuretase atau menggunakan obat. Namun kuretasi dinilai lebih baik karna dapat mencegah terjadinya inflasi.
    Blighted ovum tidak berpengaruh terhadap rahim atau terhadap kesuburan wanita. Seseorang yang pernah mengalami kehamilan kosong ini dapat hamil kembali secara normal. Tapi apabila brighted ovum terulang kembali sebaiknya periksakan diri anda dan suami kedokter untuk melakukan pemeriksaan dan pengobatan intensif karna ditakutkan adanya kelainan kromosom yang menetap pada anda dan suami.
Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah mengunjungi blok saya. Akan sangat mengesankan jika anda meninggalkan komentar.....